Fase Perubahan The Emotional Cycle Of Change

Fase Perubahan The Emotional Cycle Of Change

Perubahan adalah sebuah kepastian,memilih berubah secara sadar adalah sebuah Pilihan.

seiring perjalanan waktu kita pasti akan mengalami perubahan,Bertambahnya umur menuntut kita untuk melakukan perubahan  dalam hidup, perubahan dalam berprilaku,perubahan dalam pola pikir dan yang lainya.

Perubahan Untuk lebih baik adalah sebuah Pilihan,biasanya dalam setiap momentum tertentu kita merencanakan perubahan dalam hidup.

saat kita ber ulang tahun kita merencanakan agar tahun tahun kedepan lebih baik,saat awal tahun baru,setelah idul Fitri banyak momentum untuk melakukan perubahan pada saat kita baru bangun tidur,menjelang tidur bahkan kita bisa memutuskan perubahan apa yang akan anda lakukan saat ini.

Entah berapa rencana perubahan yang kita buat Namun lupa men jalani,perubahan yang kita rencanakan setiap tahun hampir sama rencana tahun ini adalah rencana tahun lalu.

Dan pada akhirnya anda merasa putus asa dan memilih tidak melakukan rencana perubahan karna takut tidak melakunya,mari kita putus pola ini dan lakukan perubahan yang kita lakukan secara sadar,

Ada Fase perubahan yang perlu kita ketahui dan sadari dan setiap fase memiliki tantangaya sendiri.

5 FASE PERUBAHAN ( THE EMOTIONAL CYCLE OF CHANGE)

Model Emotional Cycle Of Change ini pertama kali di sampaikan  oleh  Don Kelley and Daryl Conner, Secara umum diri kita melakukan beberapa Fase ketika berharap sebuah perubahan, dan setiap fase memiliki tantanganya masing masing,mari kita kenali

Fase 1. Uninformed Optimism

Di Fase ini umumnya kita merasa sangat optimis !! kita mendapatkan inspirasi untuk melakukan perubahan dalam hidup.sangat bersemangat

biasanya Fase ini setelah anda mengikuti sebuah training Motivasi,atau saat anda memutuskan untuk melakukan perubahan pada momentum tertentu.

“saya Siap berubah !!”

“Saya Pasti bisa !!”

kita merasa sangat Optimis untuk berubah atau  menyelesaikan sebuah proyek,dalam Fase ini kita merasa sangat optimis karna kurangnya Informasi atau boleh di bilang kita hanya memiliki modal Ingin dan semangat !!

Fase ini tetaplah penting dan kita perlu sadar bahwa di hadapan kita akan ada tantangan yang harus di hadapi untuk sebuah perubahan y ang lebih baik ! jaga niat dan lakukan perubahan penuh kesadaran

Fase 2 Informed Pessimism

Langkah awal – saat mulai melangkah saat mulai berproses anda mulai tau bahwa perubahan yang anda harapkan itu sulit,anda mulai belajar mulai merasa ragu di langkah awal ini,

kita merasa jalan yang akan kita tempuh begitu panjang, kita takut keputusan yang kita buat adalah keputusan yang salah.

Ada keraguan di dalam diri,nanti jika gagal bagaimana ? nanti jika tidak di terima bagaimana ? kita mulai ragu bahkan ragu untuk melangkah.

di Fase ini banyak yang berhenti dan memilih melupakan perubahan diri yang di harapkan,

cara yang terbaik untuk menghindari kegagalan adalah tidak melakukanya sama sekali dan membiarkan perubahan menjadi sebuah wacana.

Untuk melewati fase ini kita peru menyadari butuh waktu untuk memulai,butuh ilmu dan butuh proses nikmati saja setiap kegagalan yang akan kita lewati dan tetap Fokus pada impian.

Fase 3. Valley Of Despair

Saat kita mengalami kebuntuan,merasa tidak tahu apa lagi yang harus dilakukan,dimana fase merasa mentok,merasa bersalah merasa,merasa apa yang di lakukan tidak akan menghasilkan

Di fase ini banyak yang berhenti dan membiarkan hidup kembali apa adanya.

Di fase ini kita perlu banyak belajar lagi mencari informasi,mungkin perlu juga mencari sebuah komunitas yang positif untuk saling mendukung bahkan anda membutuhkan mentor.

di Fase ini kita perlu banyak mencari Informasi berkaitan dengan apa yang sedang kita bangun,proyek yang sedang kita hadapi,sedang membangun bisnis atau perubahan yang lainya bergabunglah dengan komunitas,ikut seminar baca buku hal ini akan mengisi kembali energi kita.

Fase 4. Informed Optimism

Fase Perubahan yang menyenangkan di mana fase ini kita mulai bisa belajar dari kesalahan kesalahan masa lalu,setelah melewati fase ke tiga yang penuh tantangan.

Kita merasa pada fase ini banyak hikmah dan pembelajaran yang di ambil anda merasa kembali optimis namun fase ini juga fase di mana kadang kita terjebak bahwa kita sudah tahu segalanya dan berhenti untuk belajar.

di Fase ini kita perlu merencanakan bagaimana untuk meningkatkan tantanganya untuk lebih baik.

Fase 5.  Completion

Fase dimana pada akhirnya kita bisa menyelesaikan apa yang telah menjadi impian mendapatkan perubahan yang di inginkan,meraih apa yang di impikan Fase kemenangan.

Saatnya bersyukur dan menikmati perubahan sambil terus untuk kembali menetapkan sasaran baru yang lebih menantang.

Fase dimana kita benar benar mencapai apa yang telah kita tetapkan,iya apa yang kita tetapkan disini yang perlu di garis bawahi perubahan yang kita ingin harus memiliki indikator yang jelas,tujuan yang jelas sehingga apa yang telah tercapai juga jelas.

Siklus perubahan tidak terjadi begitu saja,tidak terjadi dalam semalam nikmati setiap tahapanya nikmati setiap fase tantanganya dan pastinya anda akan merasakan kemenangan yang luar biasa.

 

3 Shares
NLP Coach

Tumbuh dan Menumbuhkan